7 Perbedaan Grill dan Roast Ini Membuktikan Arti Kata Panggang Punya Maksud Tersendiri
Uraian Mendalam Mengenai Beda Teknik Memasak Grilling dan Roasting, Lengkap!
Daftar Isi
- Grill dan Roast Sama atau Tidak?
- Apa yang Dimaksud dengan Grill?
- Roast Itu Apa?
-
- 7 Perbedaan Grill dan Roast - 2024
- No 1. Metode Memasak: Bergantung ke Oven dan Bergantung ke Api Langsung
- No 2. Penggunaan Suhu: Mulai dari 150 dan Tak Lebih dari 300 Derajat Celsius
- No 3. Waktu Memasak: Ada yang Cepat, Ada yang Lama
- No 4. Bahan Makanan: Berupa Potongan dan Secara Utuh
- No 5. Penggunaan Alat Masak: Sangat Berbeda, Tergantung Bahan Masakan
- No 6. Rasa dan Tekstur: Rasanya Khas, Tekstur Sangat Lembut
- No 7. Sisi Kesehatan: Ada yang Menimbulkan Zat Kanker
- Total 7 lainnya
- Kesimpulan: Perbedaan Grill dan Roast
Grill dan Roast Sama atau Tidak?
Dalam dunia memasak, ada yang disebut dengan teknik memasak grill (panggang terbuka) dan roast (panggang oven). Selain itu, ada puluhan teknik memasak lain, seperti saute (menumis), stir-frying (menggoreng), broil (memanggang), baking (masak oven), blanching (merebus), dan sebagainya.
Teknik memasak ngegrill dan roast sekilas tampak sama jika diartikan secara harfiah, artinya yaitu memanggang. Namun, yang sangat membedakan dari kedua teknik memasak tersebut adalah kedua teknik menggunakan media memasak yang berbeda.
Media memasak grill misalnya menggunakan panas langsung dari api yang terbuka. Sedangkan teknik memasak roast menggunakan media panas api yang dihasilkan dari dalam oven. Serupa tapi tak sama, ya?
Dari uraian singkat perbedaan antara grill vs roast tadi, apakah Volties mampu memahami arti teknik memasak keduanya? Jika belum, mari membaca informasi perbedaan grill dan roast secara mendalam lewat tulisan Voltbaba ini. Let’s read together!
Apa yang Dimaksud dengan Grill?
Baik nama grill maupun roast termasuk ke dalam cara memasak dengan panas yang kering. Walaupun demikian, grill sendiri memiliki arti memasak dengan melibatkan panas langsung (T. Prasetyo dan Hery K, 2017).
Penulis juga menambahkan bahwa sumber panas langsung grilling didapatkan dari tiga sumber, yakni arang kayu, listrik, dan gas. Sumber panas secara langsung ini membuat masakan yang sedang dipanggang atau gril akan matang dalam waktu cukup singkat.
Roast Itu Apa?
Sedangkan roasting dalam memasak adalah sebuah teknik memasak yang membutuhkan sumber panas merata, sehingga pengertian roast lebih identik kepada memanggang menggunakan oven.
Bahan makanan yang Volties olah menggunakan teknik tersebut memerlukan waktu yang cukup lama. Dengan demikian, hasil masakan dapat matang secara keseluruhan luar dalam.
Adalah seorang yang mudah tertawa dengan jokes garing bapack-bapack, suka mengamati tingkah laku seseorang dan hewan, suka melamun, dan mudah bergaul. Saat ini, Esy berprofesi sebagai penulis konten. Di tahun yang akan datang mungkin Esy akan menjadi astronot.
Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.
7 Perbedaan Grill dan Roast - Terbaru 2024
Perbedaan roast dan grill tidak sulit untuk Volties pahami kalau membaca lebih detail poin perbedaan yang benar seperti contoh berikut. Yuk, simak!
Bergantung ke Oven dan Bergantung ke Api Langsung
Metode Memasak
Mulai dari 150 dan Tak Lebih dari 300 Derajat Celsius
Penggunaan Suhu
Ada yang Cepat, Ada yang Lama
Waktu Memasak
Berupa Potongan dan Secara Utuh
Bahan Makanan
Sangat Berbeda, Tergantung Bahan Masakan
Penggunaan Alat Masak
Rasanya Khas, Tekstur Sangat Lembut
Rasa dan Tekstur
Ada yang Menimbulkan Zat Kanker
Sisi Kesehatan
Metode Memasak
Oven Kirin
Grill Pan Anti Lengket
LEUSE Kompor Listrik
Perbedaan roasting dan grilling yang pertama terletak pada metode memasak dari keduanya. Tim Voltbaba telah memberikan sedikit penjelasan sebelumnya bahwa kunci perbedaan metode memasak ada pada prinsip pemanggangan.
Roasting membutuhkan sumber panas dari wadah tertutup seperti oven. Berbeda dengan grilling yang membutuhkan sumber panas dari perapian terbuka, misalnya grilled chicken barbecue menggunakan griddle pan di atas kompor listrik.
Penggunaan Suhu
Termometer Suhu Oven
Alat Ukur Suhu Panas Oven
Thermometer Suhu Oven
Berbeda metode memasak, berbeda pula penggunaan suhunya. Teknik grilling sendiri menggunakan suhu yang lebih tinggi daripada roasting, yakni mulai dari 200 derajat celsius hingga lebih dari 300 derajat celsius.
Sedangkan roasting menggunakan suhu lebih rendah. Capaian suhunya sekitar 150-200 derajat celsius. Memang cukup signifikan perbedaan yang digunakan oleh kedua teknik memasak ini. Lalu, bagaimana dengan waktu memasak?
Waktu Memasak
Perbedaan yang cukup signifikan selanjutnya jatuh kepada waktu memasak yang dibutuhkan teknik memasak grilling dan roasting. Faktanya, pengolahan dengan teknik grilling tidak membutuhkan waktu lama, bahkan hanya membutuhkan masa beberapa menit saja makanan sudah matang.
Berbanding terbalik dengan pengolahan dengan teknik roasting. Roasting membutuhkan waktu yang cukup lama. Hal ini karena proses memasak roast menggunakan suhu rendah dan bahan makanan yang dimasak adalah bahan-bahan bertekstur padat.
Bahan Makanan
Daging Steak 500 Gram
Ikan Kerapu 1 KG
Wortel 500 Gram
Kentang Baby 500 Gram
Sayur Brokoli 1 KG
Sekarang, mengenai perbedaan jenis bahan makanan. Bahan masakan yang bisa Volties masak dengan teknik grilling contohnya daging-dagingan dan ikan. Orang-orang sering menggunakan teknik grill untuk memasak daging dan ikan menjadi steak barbeque, satai, ikan panggang, dan lain-lain.
Ini berbeda untuk teknik roasting. Bahan masakan roasting lebih tertuju kepada daging, ayam, dan kalkun utuh. Selain itu, Anda juga bisa ngeroast sayur-sayuran, misal wortel, kentang atau brokoli dengan teknik ini. Bahkan, memanggang bersamaan antara daging dan sayur-sayuran sangat cocok pakai teknik roast.
Penggunaan Alat Masak
Alat Panggang BBQ Outdoor
Grill Pan BPA Free
Arang Kayu
Oven Ace
Loyang Oven Listrik
Cooling Rack
Tusuk Sate Stainless
Untuk alat memasak antara grill dan roast pun berbeda. Grilling menggunakan alat grill khusus. Contoh yang cukup sering ditemui seperti alat panggang BBQ outdoor, grill pan, arang kayu, dan lain sebagainya.
Sementara untuk roasting, alat-alatnya berupa oven, loyang, cooling rack, skewer roasting, dan lain-lain. Karena saat melakukan teknik roast lebih sering menggunakan oven, maka alat masak roast dapat Anda jumpai satu set ketika membeli oven.
Rasa dan Tekstur
Kemudian untuk rasa dan tekstur, grill mempunyai hasil masakan yang lebih renyah dan lapisan panggangan pun khas. Begitupun dengan tekstur masakan grill dari luar terlihat coklat keemasan. Sangat mengundang selera! Ketika Volties memakan hasil masakan grill, rasanya begitu kuat akan sentuhan bara api dan ada aroma asap di dalamnya.
Lalu, terkait rasa dan tekstur roast, makanan roast lebih lembut dan lebih lezat. Ini berkat proses memasak yang lama sehingga hasilnya sangat lembut. Rasanya pun kaya karena karamelisasi yang terjadi di lapisan terluar bahan makanan. Jadi, Volties cenderung suka teknik memasak grill apa roast nih?
Sisi Kesehatan
Perbedaan terakhir terletak dari sudut pandang kesehatan. Bagaimana sebenarnya kandungan kesehatan makanan yang dipanggang menggunakan teknik grilling dan roasting? Ternyata makanan yang melalui proses grill berpotensi menghasilkan senyawa karsinogenik.
Senyawa karsinogenik adalah zat yang meningkatkan risiko kanker ketika tetesan lemak makanan jatuh ke bara api dan menyebabkan percikan. Namun, risiko ini dapat berkurang apabila teknik memanggang benar dan selalu membersihkan alat grill secara rutin.
Lebih lanjut, untuk potensi kesehatan roast tampaknya tidak seburuk efek buruk yang grill hasilkan. Ini karena oven dapat mempertahankan kelembapan makanan dan membantu menjaga kelembutan makanan tanpa menambahkan banyak lemak.
Tanya Jawab Seputar Perbedaan Grill dan Roast
Selangkah lagi, Anda akan selesai membaca perbedaan grill dan roast. Ayo segera baca pertanyaan-pertanyaan yang terdapat di kolom bawah!
Apa perbedaan grill dan roast?
Perbedaan paling umum dari grill dan roast adalah proses panggang grill menggunakan panas api secara terbuka, sementara itu proses panggang roast menggunakan panas api yang yang dikeluarkan oleh oven.
Apa perbedaan baked dan roasted?
Perbedaan paling menonjol antara baked dan roasted adalah:
- Metode memasak baking tanpa menggunakan minyak ataupun air, sedangkan roasting menggunakan minyak ataupun air.
- Suhu baking berkisar tak lebih dari 180 derajat celsius, sementara suhu roasting sekitar 100-200 derajat celsius.
- Jenis makanan yang termasuk baking adalah bahan cair menjadi padat, sementara roasting bahannya padat.
Apa itu digrill?
Jawaban dari pertanyaan apa itu grilled adalah memanggang dengan memanfaatkan sumber panas langsung, seperti memanggang di atas arang kayu, kompor listrik, maupun kompor gas.
Kesimpulan: Perbedaan Grill dan Roast
Berakhir sudah tim Voltbaba menjelaskan perbedaan grill vs roast. Walaupun sama-sama mempunyai arti memanggang, kedua teknik memasak ini tidak bisa disamakan begitu saja.
Dari alat dan potensi kesehatan yang timbul pun berbeda. Tim Votltbaba harap Volties tidak salah mengira lagi bahwa kedua teknik tersebut sesungguhnya mempresentasikan cara memasak yang berbeda. Semoga berhasil!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Voltbaba mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.