Hide Menu

Murah Meriah, Inilah 10 Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan Buat Nyuci Harian!

Daftar Sepuluh Mesin Cuci 2 Tabung dengan Harga 1 Jutaan dari Merk Terkenal, Hemat Listrik, dan Punya Fitur Canggih

Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan ini diposting diperbarui
11 Pembaca
Like
Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan 2024
© freepik.com

Adakah Mesin Cuci 2 Tabung 1 Jutaan?

Adakah Mesin Cuci 2 Tabung 1 Jutaan?
© freepik.com

Ya, ada. Mulai dari merek Sharp hingga LG menyediakan mesin cuci 2 tabung harga 1 jutaan, lho. Alat cuci modern ini cukup banyak ditemui di pasaran karena harganya ekonomis, tak sampai 2 jutaan. Selain karena harga , produk tersebut banyak dijumpai karena desain berbentuk dua tabung.

Kabarnya, orang-orang cenderung tertarik memiliki mesin cuci yang bagian mencuci dan pengeringnya terpisah seperti mesin cuci 2 tabung. Masyarakat meyakini mesin cuci dengan pengering terpisah lebih efisien dalam waktu dan energi, sehingga dapat mencuci dan mengeringkan bersamaan.

Bentuk mesin cuci 2 tabung sama seperti pada umumnya, hanya saja bukaan alat cuci modern ini kebanyakan terletak di atas (top load) atau pintu buka lewat atas. Tampak berbeda dengan mesin cuci satu tabung yang kadang ada top load atau front load (bukaan depan).

Di samping itu, apakah Anda mau tahu daftar rekomendasi mesin cuci 2 tabung yang punya harga 1 jutaan rupiah? Supaya tidak ketinggalan berita, berjanjilah tak ke mana-mana. Ayo baca keseluruhan artikel rekomendasi dari Voltbaba berikut!

E. T. Kazaene
Writer
Content Writer

Adalah seorang yang mudah tertawa dengan jokes garing bapack-bapack, suka mengamati tingkah laku seseorang dan hewan, suka melamun, dan mudah bergaul. Saat ini, Esy berprofesi sebagai penulis konten. Di tahun yang akan datang mungkin Esy akan menjadi astronot.

L. Ramadhani
Editor
Content Editor

Si penyuka kata yang tidak bisa menolak novel fiksi, bergantung pada kalimat, dan selalu menyelesaikan paragraf.

Konten ini dikerjakan sepenuhnya oleh Voltbaba. Meski Voltbaba terkadang menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen atau pihak pemasang iklan, namun produsen dan pihak lainnya tidak berperan dalam menentukan isi atau penentuan peringkat dalam konten Voltbaba. Silakan baca kebijakan editorial Voltbaba untuk lebih detail.

Cara Memilih Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan

Dalam catatan penelitian yang dilakukan oleh Nur H (2018), ia menyebutkan sekitar 74% masyarakat Indonesia yang tinggal di kota besar seperti Jakarta telah mengandalkan mesin cuci untuk membantu membersihkan pakaian. Kemungkinan besar persentase di 2018, 2021, 2022, sampai saat ini terus meningkat.

Ini membuat para produsen mesin cuci beramai-ramai memproduksi mesin cuci yang murah tapi berkualitas, layaknya mesin cuci 2 tabung. Kemudian, untuk memilih mesin cuci seperti ini ada caranya sendiri, lho. Mari perhatikan cara memilih mesin cuci 2 tabung satu jutaan yang dapat menguntungkan Anda di masa depan, seperti:

Pilih Mesin Cuci 2 Tabung Sesuai Kebutuhan

Kalau Volties sering mencuci pakaian, mending pilih mesin cuci dua tabung yang punya fitur pulsator besar. Sebab, pulsator besar dapat mencuci pakaian lebih bersih.

Apalagi kalau Volties langganan cuci koleksi hijab berbahan lembut, sebaiknya pilih yang punya kantong cuci laundry net atau hijab pouch di dalam mesin cuci. Fungsinya supaya bahan hijab tidak ikut terlilit pakaian lain dan membuatnya rusak.

Cari Mesin Cuci 2 Tabung Hemat Energi

Cara kedua yakni pilih mesin cuci 2 tabung yang punya watt kecil. Watt mesin cuci dua tabung biasanya sekitar 90 watt sampai dengan 300 watt lebih. Pilih saja daya listrik yang kurang dari 300 watt.

Voltbaba punya beberapa rekomendasi beberapa mesin cuci 2 tabung 1 jutaan yang wattnya kurang dari 300 watt. Simak setelah penjelasan cara memilih terakhir nanti!

Pilih Bodi Mesin Cuci 2 Tabung Berbahan Plastik

Bodi material mesin cuci berbahan plastik memiliki manfaat tersendiri. Contohnya, bahan plastik lebih tahan terhadap benturan yang tak dimiliki oleh bahan logam. Ringan pula bendanya!

Selain itu, bahan plastik juga tahan akan karat, korosi, suhu, keausan, dan getaran. Oleh karena itu, tak selalu yang berbahan plastik itu jelek dan sebaliknya.

Cari Mesin Cuci 2 Tabung Sesuai Budget

Karena range harga mesin cuci 2 tabung 1 jutaan yang sedang tim Voltbaba rekomendasikan kepada Volties cukup variatif, maka pilih harga mesin cuci 2 tabung yang harganya tidak jauh dari range 1 juta hingga 1 juta 900 ribu rupiah saja.

Kemudian, perlu Volties ingat jangan memilih produk yang harganya lebih dari 2 juta sebab sudah tidak termasuk dalam budget pembelian mesin cuci Anda. Ini merupakan cara memilih terakhir yang paling ampuh untuk berhemat. 

Pakar dalam konten ini hanya meninjau isi konten bagian cara memilih. Produk dan/atau layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

10 Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan - Terbaik & Terbaru 2024

Sudah tahu ‘kan cara memilih mesin cuci 2 tabung yang benar? Bukankah tim Voltbaba telah berjanji akan menunjukkan kepada Volties 10 rekomendasi mesin cuci 2 tabung terbaik harga 1 jutaan? Selanjutnya, cek daftarnya segera di bawah ini dan temukan mesin cuci favorit Anda!

1
Sharp ES-T75NT

Bisa Buat Nyuci 7 KG Sekaligus

Sharp ES-T75NT

Rp1.376.000

2
Sharp ES-T79SJ

Yang Sering Gonta-ganti Hijab Wajib Punya!

Sharp ES-T79SJ

Rp1.455.000

3
Sharp ES-T70MW

Pakaian Bebas Jamur dan Bakteri Mengganggu!

Sharp ES-T70MW

Rp1.326.000

4
LG P8000N

Gak Ada Lagi Noda Membandel di Pakaian Kesayangan

LG P8000N

Rp1.896.000

5
Sharp ES-T95CR

Berkat Double Pulsator, Pakaian Jadi Super Bersih

Sharp ES-T95CR

Rp1.889.000

6
Sharp ES-T85CR

Hemat Energi, Cuci Banyak Gak Masalah

Sharp ES-T85CR

Rp1.934.200

7
Denpoo DW 888

Kontrol Air Otomatis, Jadi Tidak Meluber ke Mana-Mana

Denpoo DW 888

Rp1.280.000

8
Aqua QW-880XT

Dengan Aqua, Proses Pengeringan Baju Jadi Cepat

Aqua QW-880XT

Rp1.425.000

9
Denpoo DW 828

Sikat Menyikat Baju Lebih Gampang, Kan Ada Papan Penggilas

Denpoo DW 828

Rp1.355.000

10
Polytron PWM 9076Y

Cuci Setiap Hari? Why Not! Listrik Tetap Hemat

Polytron PWM 9076Y

Rp1.549.000

Anda bisa percaya Voltbaba. Kami memberikan ulasan dan rekomendasi jujur berdasarkan pengetahuan mendalam dan pengalaman dunia nyata. Cari tahu lebih lanjut tentang cara Voltbaba meninjau dan merekomendasikan produk dan layanan.
Bisa Buat Nyuci 7 KG Sekaligus
© shopee.co.id/OXOWarehouseOfficialShop
1
Bisa Buat Nyuci 7 KG Sekaligus

Sharp ES-T75NT

Rp1.376.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 7 kg
  • Ukuran: 78,3 x 43,7 x 96,2 cm
  • Berat Produk: 22,5 kg
  • Daya Listrik: 199 watt

Alasan kami memilihnya:

Tim Voltbaba akan memberikan Anda rekomendasi mesin cuci 2 tabung harga 1 jutaan yang pertama dalam daftar, yakni Sharp ES-T75NT. Produk bagus ini dapat Volties andalkan untuk mencuci pakaian kotor hingga 7 kg. Benda tersebut juga telah memiliki teknologi canggih Super Aquamagic.

Teknologi Super Aquamagic merupakan filter yang mampu membuat cucian lebih bersih berkat kombinasi teknologi filter penjernih air atau water purification filter di dalamnya. Bahkan, mencuci dengan Sharp ES-T75NT membantu mengurangi kadar zat besi dalam air hingga 50%.

Kelebihan:

  • Ada double pulsator
  • Tersedia garansi resmi 1 tahun
  • Material berkualitas
  • Anti karat
  • Tidak berisik saat mencuci

Kekurangan:

  • Harusnya kapasitas bisa 8 kg untuk harga yang ditawarkan
Yang Sering Gonta-ganti Hijab Wajib Punya!
© shopee.co.id/SharpIndonesiaOfficialShop
2
Yang Sering Gonta-ganti Hijab Wajib Punya!

Sharp ES-T79SJ

Rp1.455.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 7,5 kg
  • Ukuran: 78,3 x 43,7 x 93,4 cm
  • Berat Produk: 19 kg
  • Daya Listrik: 330 watt

Alasan kami memilihnya:

Bagi para wanita, ibu-ibu, dan bapak-bapak pecinta warna pink, Sharp ES-T79SJ cocok untuk Anda letakkan di ruang cuci rumah kesayangan. Selain warnanya cantik, cara kerja produk ini pun cantik pula.

Bagaimana tidak, mesin cuci tersebut mempunyai program pulsator (pengucek) yang dapat berputar dengan kecepatan tertentu. Gunanya membantu membersihkan cucian seperti kain hijab secara efektif untuk mencegah serat kain agar tidak cepat rusak.

Produk ini juga sangat cocok untuk para wanita yang suka gonta-ganti hijab setiap hari! Mesinnya pun dilengkapi dengan hijab pouch atau laundry net untuk mencuci hijab berbahan lembut.

Kantong hijab tersebut berfungsi menghindari kain hijab terbelit dengan pakaian lain. Jadi, bahan hijab tak cepat rusak. Gimana Volties, tertarik membeli?

Kelebihan:

  • Anti karat
  • Material body plastik berkualitas
  • Desain menarik
  • Ide warna mesin cuci baru two tone
  • Tersedia laundry net di dalam mesin cuci

Kekurangan:

  • Daya listrik sedikit lebih tinggi daripada seri sebelumnya
Pakaian Bebas Jamur dan Bakteri Mengganggu!
© shopee.co.id/CandiElektronikOfficialShop
3
Pakaian Bebas Jamur dan Bakteri Mengganggu!

Sharp ES-T70MW

Rp1.326.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 6,5-7 kg
  • Ukuran: 78,3 x 43,7 x 93,4 cm
  • Berat Produk: 19-21 kg
  • Daya Listrik: 330 watt

Alasan kami memilihnya:

Satu lagi dari merek mesin cuci Sharp yang bisa Volties Andalkan untuk mencuci ekstra dengan harga yang masih ekonomis, perkenalkan Sharp ES-T70MW! Pulsator yang lebih besar mampu menghasilkan pusaran air lebih besar.

Pusaran air yang lebih besar fungsi untuk memudahkan proses perendaman pakaian dan mampu membersihkan cucian kotor jauh lebih bersih. Sementara itu, bagian material pulsator mengandung Ion Ag+.

Kandungan Ion Ag+ ini bermanfaat mengusir jamur hitam tumbuh dan berkembang pada sisi bawah pulsator. Sehingga, pakaian Anda dapat terlindungi dari jamur hitam dan kuman penyebab bau tak sedap. Mencuci menjadi lebih bersih, sehat, dan higienis!

Kelebihan:

  • Anti karat dan korosi
  • Perlindungan silvermagic
  • Super soakmagic
  • Desain elegan
  • Garansi resmi tersedia 1 tahun dan 3 tahun untuk mesin

Kekurangan:

  • Warna mesin cuci mudah kotor
Gak Ada Lagi Noda Membandel di Pakaian Kesayangan
© shopee.co.id/LGIndonesiaOfficialShop
4
Gak Ada Lagi Noda Membandel di Pakaian Kesayangan

LG P8000N

Rp1.896.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 8 kg
  • Ukuran: 80,5 x 47,8 x 97,5 cm
  • Berat Produk: –
  • Daya Listrik: 320 watt

Alasan kami memilihnya:

Sedang mencari mesin cuci 2 tabung 1 jutaan dari LG? Lihat review mesin cuci LG P8000N dulu, yuk! Kekuatan mencuci alat cuci merk LG satu ini sangat kuat. Itu karena teknologi Punch +3 yang mampu menjadikan tiga kekuatan aliran air bikin cucian Volties berpindah ke atas dan ke bawah berkali-kali.

Sehingga, memastikan pakaian yang tertempel noda membandel terlepas seketika. Begitupun struktur pulsator yang unik dapat mengoptimalkan pencucian Anda. Di sisi lain, 3 dimensi sistem pencucian bermanfaat memaksimalkan kinerja mesin untuk mencuci serta mengurangi pakaian yang kusut.

Kelebihan:

  • Jet pulsator
  • Tersedia 3 program pencucian
  • Dengan angin jet kering
  • Tutup bodi mesin cuci anti tikus
  • Garansi resmi tersedia

Kekurangan:

  • Tidak tersedia laundry net
Berkat Double Pulsator, Pakaian Jadi Super Bersih
© shopee.co.id/MyHartonoOfficialShop
5
Berkat Double Pulsator, Pakaian Jadi Super Bersih

Sharp ES-T95CR

Rp1.889.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 9 kg
  • Ukuran: 85,5 x 49,5 x 99,5 cm
  • Berat Produk: 15 kg
  • Daya Listrik: 360 watt

Alasan kami memilihnya:

Ada yang lain dari Sharp terkait mesin cuci 2 tabung 1 jutaan. Merek tersebut memperkenalkan Anda mesin cuci tipe ES-T95CR. Produk ini dilengkapi dengan double pulsator sehingga putaran lebih kuat dan lebih mudah untuk membuat pakaian tidak gampang rusak dan hasil cucian tetap bersih berkilau.

Lalu, seperti Sharp tipe ES-T70MW, Sharp ES-T95CR mempunyai material pulsator yang mengandung Ion Ag+ untuk menjaga jamur hitam dan bakteri berkembang di sisi bawah pulsator. Cucian jadi lebih bersih, deh!

Kelebihan:

  • Double pulsator
  • Mesin cuci berkualitas
  • Terdapat perlindungan silvermagic
  • Kecepatan perputaran hingga 1400 rpm
  • Garansi tersedia 1 tahun

Kekurangan:

  • Tidak tersedia kantung laundry
Hemat Energi, Cuci Banyak Gak Masalah
© shopee.co.id/SharpIndonesiaOfficialShop
6
Hemat Energi, Cuci Banyak Gak Masalah

Sharp ES-T85CR

Rp1.934.200 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 8 kg
  • Dimensi: 85,5 x 49,5 x 99,5 cm
  • Berat Produk: –
  • Daya Listrik: 245 watt

Alasan kami memilihnya:

Volties masih penasaran dengan koleksi mesin cuci dua tabung harga satu jutaan milik Sharp? Tim Voltbaba punya rekomendasi lain, yaitu Sharp ES-T85CR. Produk mesin cuci Sharp tipe ES-T85CR mampu membersihkan pakaian kotor secara maksimal.

Itu semua berkat teknologi Super Aquamagic yang membuat kualitas hasil cucian terjaga. Serta fitur super low wattage mampu memberikan konsumsi listrik seminimal mungkin. Kemudian, pulsator putaran yang lebih kuat dan lebih mudah ikut memberikan penjagaan agar pakaian tidak rusak.

Kelebihan:

  • Terdapat 2 program pencucian
  • Super aquamagic
  • Double pulsator
  • Silvermagic
  • Tersedia 3 pilihan warna cover tube

Kekurangan:

  • Beberapa toko tidak menyediakan garansi
Kontrol Air Otomatis, Jadi Tidak Meluber ke Mana-Mana
© shopee.co.id/DENPOOOfficialShop
7
Kontrol Air Otomatis, Jadi Tidak Meluber ke Mana-Mana

Denpoo DW 888

Rp1.280.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 8 kg
  • Dimensi: 84,5 x 52,5 x 96,3 cm
  • Berat Produk: –
  • Daya Listrik: 350 watt

Alasan kami memilihnya:

Butuh rekomendasi merek lain selain Sharp? Volties bisa coba lihat review Denpoo DW 888 berikut. Tidak seperti mesin cuci-mesin cuci sebelumnya, produk ini dibekali fitur water inlet yang memudahkan Anda mengontrol aliran air.

Air di dalam tabung mesin cuci jadi tidak terlalu berlebihan dan tidak pula kekurangan. Fitur water inlet juga memiliki filter yang dapat menyaring air hingga jernih. Kemudian, produk tersebut menawarkan single pulsator serta big pulsator besar yang bermanfaat membuat putaran sangat kuat saat pencucian.

Kelebihan:

  • Anti bakteri
  • Double safety motor protector
  • Bodi mesin cuci anti karat
  • Fitur rendam otomatis
  • Garansi tersedia 1-5 tahun

Kekurangan:

  • Tidak low wattage
Dengan Aqua, Proses Pengeringan Baju Jadi Cepat
© shopee.co.id/AquaIndonesiaOfficialShop
8
Dengan Aqua, Proses Pengeringan Baju Jadi Cepat

Aqua QW-880XT

Rp1.425.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 8 kg
  • Dimensi: 76 x 44,5 x 94,1 cm
  • Berat Produk: 19 kg
  • Daya Listrik: 380 watt

Alasan kami memilihnya:

Kalau sebelumnya ada merk Sharp, LG, dan Denpoo mesin cuci 2 tabung harga 1 jutaan, sekarang tim Voltbaba ingin memperkenalkan Anda mesin cuci merk Aqua QW-880XT. Ini adalah salah satu merek mesin cuci yang memiliki fuzzy logic feature.

Apa itu fitur fuzzy logic? Ialah fitur yang dapat menyesuaikan jumlah air dan waktu pencucian terhadap berat pakaian. Cukup operasikan dalam satu putaran saja! Kemudian, produk tersebut menawarkan pula air intake technology.

Teknologi asupan udara berguna untuk mempercepat proses pengeringan dengan menarik udara dari luar. Produk dari Aqua ini juga mempunyai fitur hijab mode. Yaitu pencucian dilakukan dengan lembut dan menyeluruh khusus untuk bahan hijab dan pakaian berbahan lembut.

Kelebihan:

  • Desain kenop terbaru
  • Garansi 1-7 tahun
  • Pulsator besar
  • Anti karat
  • Water selector

Kekurangan:

  • Daya listrik kurang bersahabat
Sikat Menyikat Baju Lebih Gampang, Kan Ada Papan Penggilas
© tokopedia.com/denpooelectronic
9
Sikat Menyikat Baju Lebih Gampang, Kan Ada Papan Penggilas

Denpoo DW 828

Rp1.355.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 8 kg
  • Dimensi: 76,5 x 47 x 98 cm
  • Berat Produk: –
  • Daya Listrik: 370 watt

Alasan kami memilihnya:

Masih ingin mendengar rekomendasi lainnya? Say hi kepada Denpoo DW 828, si mesin cuci yang punya teknologi 4 pulsator. Teknologi yang ditawarkan itu mampu membantu proses pencucian dengan arah berlawan membuat pakaian kotor menjadi sangat lebih bersih.

Lebih lanjut, produk dari Denpoo tersebut memiliki teknologi air pancur pula. Fungsinya ialah untuk melarutkan detergen, tidak menyebabkan pakaian melilit, dan tentu saja membersihkan pakaian dari kotoran berlebih.

Menariknya, Denpoo tipe DW 828 telah dilengkapi papan penggilas di bagian penutup tabung. Bagi Volties yang tidak bisa meninggalkan kebiasan menyikat menggunakan papan cuci manual, produk satu ini wajib ada di daftar beli mesin cuci Anda!

Kelebihan:

  • Air cleaner technology
  • Bodi mesin cuci anti karat
  • Anti bakteri
  • Desain bodi sangat kuat
  • Teknologi air turbo drying system

Kekurangan:

  • Tidak hemat listrik
Cuci Setiap Hari? Why Not! Listrik Tetap Hemat
© shopee.co.id/PolytronOfficialStore
10
Cuci Setiap Hari? Why Not! Listrik Tetap Hemat

Polytron PWM 9076Y

Rp1.549.000 Cek Harga

Fitur & Spesifikasi:

  • Kapasitas: 9 kg
  • Dimensi: 86 x 55 x 95 cm
  • Berat Produk: 22 kg
  • Daya Listrik: 250 watt

Alasan kami memilihnya:

Mau irit listrik hingga 30%? Gunakan saja Polytron PWM 9076Y sebagai alat cuci baju sehari-hari. Berkat smart technology yang ada di seri Polytron Primadona Giant ini dapat membuat tagihan listrik berkurang drastis.

Walaupun hemat listrik, dijamin tak akan mempengaruhi hasil cucian. Hasil cucian Anda akan tetap bersih! Terlebih lagi produk tersebut memiliki hijab pouch untuk mencuci pakaian bahan hijab dan bahan lembut lainnya. Pakaian Volties semakin bersih maksimal, awet, dan tetap lembut!

Kelebihan:

  • Desain terbaru
  • Magic gear
  • Water selector
  • Bebas debu, tanah, dan kotoran
  • Tersedia garansi 3 tahun mesin dan suku cadang

Kekurangan:

  • Teknologi pengering super cepat tidak tersedia

Tanya Jawab Seputar Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan

Untuk melengkapi artikel ini, tim Voltbaba telah merangkum beberapa pertanyaan yang banyak dicari oleh penggemar dua tabung mesin cuci harga 1 jutaan. Simak, yuk!

Mesin cuci 2 tabung bagus merek apa?

Ada Sharp, Polytron, Aqua, LG, Samsung, dan lain-lain.

Berapa harga mesin cuci 2 tabung Aqua?

Harga mesin cuci merk Aqua 2 tabung sekitar 1,2 jutaan rupiah.

Berapa harga mesin cuci Sharp 8 kg?

Harga mesin cuci Sharp 8 kg mulai dari 1 juta 3 ratus ribuan rupiah.

Ada berapa macam kapasitas mesin cuci 2 tabung?

Kapasitas mesin cuci 2 tabung bervariasi antara 6 kg, 7 kg, 8 kg, 9kg, 10 kg, 12 kg, 15 kg, dan lain sebagainya.

Kesimpulan: Mesin Cuci 2 Tabung Harga 1 Jutaan

Bagaimana pendapat Volties akan 10 produk pilihan mesin cuci dua tabung harga 1 jutaan dari tim Voltbaba? Bagus-bagus semua, ‘kan? Produk yang tersedia mulai dari merek-merek terkenal, kapasitas besar, rata-rata daya listrik hemat semua, bahkan fitur pun mumpuni.

Apakah Volties sudah punya salah satu merk dan produk dari mesin cuci 2 tabung yang tim Voltbaba cantumkan di atas? Kalau belum, segera check out salah satunya. Miliki mesin cuci ekonomis yang berkualitas, belanjalah langsung lewat rekomendasi ini!

Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya. Harga yang tercantum di konten Voltbaba adalah harga terendah di marketplace, toko, atau situs resmi produk saat konten dibuat.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di konten ini, Voltbaba mungkin akan menerima sebagian komisi dari hasil penjualan produk tersebut.

Komentar & Diskusi

Berikan ulasan mengenai konten ini, ulasan anda akan sangat berguna untuk kami dan pembaca lainnya, bantu pembaca lainnya mendapatkan banyak informasi

guest
0 Komentar
Inline Feedbacks
Lihat Semua

Konten Terkait

Diliput oleh banyak media terpercaya di Indonesia

Detik.com Kompas.com Liputan6 Tribun Network Merdeka.com Tempo